Kota Kota di Indonesia yang Wajib Dikunjungi

kota-kota-di-indonesia-yang-wajib-di-kunjungi-hugo-matilla-suka-travelingg-unsplash
Sumber Gambar : Unsplash.com


    Libur Panjang telah tiba, pasti anda semua telah merencanakan libur panjang ini dengan berlibur Bersama keluarga. Indonesia kita ini adalah negara kepulauan, Indonesia mempunyai banyak sekali kota-kota wisata yang indah dan menawan. Keindahan alamnya, sejuk udaranya, dan aneka ragam kulinernya yang membuat para wisatawan tertarik untuk berkunjung. 
Untuk anda yang masih bingung ingin merencanakan berlibur ini kemana, dibawah ini adalah beberapa rekomendasi kota-kota di Indonesia yang wajib anda kunjungi : 

1. Bali


    Kota yang dikenal dengan keindahan pulau Dewata ini memang mempunyai pesona nya tersendiri. Salah satu kota yang terkenal yang ada di pulau dewata bali ini adalah Ubud. Ubud merupakan kota yang masih asri, kota ini bernuansa pedesaan yang sangat sejuk yang masih kental dengan pemandangan sawah nya yang indah. Ubud juga hadir sebagai sentra budaya dan bermacam seni Bali. 

2. Yogyakarta

    Kota yang dikenal dengan berbagai budaya dan situs sejarah ini cocok untuk anda kunjungi. Yogyakarta menyuguhkan kuliner yang nikmat, seni budaya yang bermacam-macam dan kerajinan tangan yang indah. Dan anda juga bisa mengunjungi tempat yang ikonik ini yaitu Candi Borobudur dan Candi Prambanan.

3. Bogor

    Kota yang dikenal dengan kota hujan ini juga tidak kalah menarik untuk anda kunjungi, sebab Bogor menyuguhkan berbagai macam keindahan yang masih sejuk dan alami. Untuk anda yang bertempat tinggal di Jakarta kota Bogor ini sangat cocok untuk anda kunjungi, sebab keindahan dan kenyamanan  alamnya yang bisa membuat anda rileks. Kota ini sangat cocok untuk anda habiskan berlibur Bersama keluarga.

4. Bandung 

    Kota yang sering di sapa Paris Van Java yang juga merupakan ibu kota Jawa Barat ini juga mempunyai ciri khas tersendiri yaitu tempat terbaik untuk anda yang suka fashion dengan sejuknya cuaca dan berpadu dengan ramainya gerai fashion di tengah- tengah kota dan beberapa tempat wisata yang menarik ini yang menjadikan Bandung sebagai kota wisata yang tidak boleh dilewatkan.

5. Batu, Jawa Timur

    Kota yang dulunya perbukitan yang sering dijadikan tujuan wisata pada zaman colonial Belanda ini. kota yang berudara sejuk yang dipenuhi perkebunan buah apel dan pembibitan bunga anggrek ini selalu ramai dikunjungi wisatawan karena bermunculan tempat tempat wisata seperti Museum Angkut, Eco Green Park, Jawa Timur Park dan Batu Night Sspectacular.


terimakasih telah membaca,semoga bermanfaat :)